1 Raja
11 Raja Salomo mencintai banyak istri asing+ di samping putri Firaun,+ wanita-wanita Moab,+ Ammon,+ Edom,+ Sidon+ dan Het,+ 2 dari antara bangsa-bangsa yang tentangnya Yehuwa telah berfirman kepada putra-putra Israel, ”Jangan pergi bergaul dengan mereka,+ dan mereka sendiri tidak boleh datang bergaul dengan kamu; mereka sesungguhnya akan mencondongkan hatimu untuk mengikuti allah-allah mereka.”+ Kepada merekalah Salomo terpaut+ sehingga mencintai mereka. 3 Dan ia mempunyai tujuh ratus istri, yakni wanita-wanita bangsawan, dan tiga ratus gundik; dan istri-istrinya itu akhirnya+ mencondongkan hatinya. 4 Maka pada waktu Salomo sudah tua,+ istri-istrinya itu telah mencondongkan+ hatinya untuk mengikuti allah-allah lain;+ dan hatinya tidak sepenuhnya+ terhadap Yehuwa, Allahnya, seperti hati Daud bapaknya. 5 Dan Salomo mulai mengikuti Astoret,+ dewi orang Sidon, dan mengikuti Milkom,+ yakni perkara yang menjijikkan dari orang Ammon. 6 Dan Salomo mulai melakukan apa yang buruk+ di mata Yehuwa, dan ia tidak sepenuhnya mengikuti Yehuwa seperti Daud bapaknya.+
7 Pada waktu itulah Salomo membangun sebuah tempat tinggi+ bagi Khemos,+ yakni perkara yang menjijikkan+ dari Moab, di gunung+ yang ada di depan+ Yerusalem, dan bagi Molekh, yakni perkara yang menjijikkan dari putra-putra Ammon. 8 Dan demikianlah dilakukannya bagi semua istrinya, orang-orang asing itu,+ yang membuat asap korban dan mempersembahkan korban kepada allah-allah mereka.+
9 Dan Yehuwa menjadi berang+ kepada Salomo, karena hatinya telah menyimpang dari Yehuwa, Allah Israel,+ pribadi yang telah dua kali menampakkan diri kepadanya.+ 10 Dan tentang perkara ini telah ia perintahkan kepadanya agar tidak mengikuti allah-allah lain;+ tetapi ia tidak menjalankan apa yang Yehuwa perintahkan. 11 Lalu Yehuwa berfirman kepada Salomo, ”Oleh karena hal ini telah terjadi padamu dan engkau tidak berpegang pada perjanjianku dan ketetapanku yang telah kuperintahkan kepadamu, aku pasti akan mengoyakkan kerajaan itu darimu, dan aku pasti akan memberikannya kepada hambamu.+ 12 Akan tetapi, aku tidak akan melakukannya pada masa hidupmu,+ demi Daud, bapakmu.+ Dari tangan putramulah aku akan mengoyakkannya.+ 13 Namun tidak seluruh kerajaan akan aku koyakkan.+ Satu suku akan kuberikan kepada putramu, demi Daud, hambaku,+ dan demi Yerusalem yang telah kupilih.”+
14 Dan Yehuwa membangkitkan seorang lawan+ Salomo,+ yaitu Hadad, orang Edom dari keturunan raja. Ia ada di Edom.+ 15 Maka sewaktu Daud memukul kalah Edom,+ sewaktu Yoab, panglima tentara itu, menguburkan orang-orang yang terbunuh, ia berupaya membunuh semua laki-laki di Edom.+ 16 (Sebab enam bulan lamanya Yoab dan segenap Israel tinggal di sana sampai ia memusnahkan semua laki-laki di Edom.) 17 Dan Hadad melarikan diri menuju Mesir, ia bersama beberapa orang Edom, hamba-hamba bapaknya, sewaktu Hadad masih kecil. 18 Maka mereka berangkat dari Midian+ dan tiba di Paran dan mereka membawa serta beberapa pria dari Paran+ dan tiba di Mesir kepada Firaun, raja Mesir, yang kemudian memberikan kepadanya sebuah rumah. Dia juga menentukan rotinya, dan memberikan tanah kepadanya. 19 Dan Hadad tetap mendapat perkenan+ di mata Firaun, begitu besar sehingga dia memberinya seorang istri,+ saudara perempuan istrinya, saudara perempuan Tahpenes, sang permaisuri. 20 Setelah suatu waktu, saudara perempuan Tahpenes melahirkan baginya Genubat, putranya, dan Tahpenes menyapih+ dia di rumah Firaun; dan Genubat terus berada di rumah Firaun di antara putra-putra Firaun.
21 Dan Hadad mendengar di Mesir bahwa Daud telah berbaring bersama bapak-bapak leluhurnya+ dan bahwa Yoab, panglima tentara itu, telah mati.+ Maka Hadad mengatakan kepada Firaun, ”Biarkanlah aku pergi,+ agar aku pulang ke negeriku sendiri.” 22 Tetapi Firaun mengatakan kepadanya, ”Apa yang kurang padamu sementara engkau bersamaku sehingga engkau berupaya pulang ke negerimu sendiri?” Lalu ia mengatakan, ”Tidak ada; namun biarkanlah aku pergi.”
23 Kemudian Allah membangkitkan seorang lawan lagi,+ yaitu Rezon putra Eliada, yang telah melarikan diri dari tuannya, yakni Hadadezer,+ raja Zoba.+ 24 Ia terus mengumpulkan orang-orang ke pihaknya dan menjadi kepala kawanan penyamun, ketika Daud membunuh mereka.+ Maka mereka pergi ke Damaskus+ dan tinggal di sana dan memerintah di Damaskus. 25 Dan ia menjadi lawan Israel sepanjang masa hidup Salomo,+ dan hal itu bersamaan dengan celaka yang didatangkan Hadad; dan ia muak+ terhadap Israel sementara ia memerintah atas Siria.
26 Ada pula Yeroboam+ putra Nebat, orang Efraim dari Zereda, hamba Salomo,+ dan ibunya bernama Zerua, seorang janda. Ia juga mulai mengangkat tangannya melawan raja.+ 27 Dan inilah alasannya mengapa ia mengangkat tangannya melawan raja: Salomo telah membangun Bukit.+ Ia telah menutup celah pemisah di Kota Daud, bapaknya.+ 28 Yeroboam adalah seorang pria yang perkasa dan gagah berani.+ Ketika Salomo melihat bahwa pemuda itu seorang pekerja keras,+ ia menjadikannya pengawas+ atas semua tugas wajib+ dari keturunan Yusuf.+ 29 Pada waktu itulah Yeroboam keluar dari Yerusalem, dan nabi Ahiya,+ orang Syilo+ itu, bertemu dengannya di jalan dengan berselubungkan pakaian baru; dan hanya mereka berdua saja yang berada di ladang. 30 Lalu Ahiya memegang pakaian baru yang ada pada dirinya dan mengoyaknya+ menjadi dua belas+ potong. 31 Kemudian ia mengatakan kepada Yeroboam,
”Ambillah sepuluh potong; sebab inilah firman Yehuwa, Allah Israel, ’Lihat, aku mengoyakkan kerajaan dari tangan Salomo, dan aku pasti akan memberikan kepadamu sepuluh suku.+ 32 Dan suku yang satu itu+ akan terus menjadi miliknya demi hambaku, Daud,+ dan demi Yerusalem,+ kota yang telah kupilih dari antara semua suku Israel. 33 Alasannya adalah karena mereka telah meninggalkan aku+ dan mulai membungkuk kepada Astoret,+ dewi orang Sidon, kepada Khemos,+ allah Moab, dan kepada Milkom,+ allah putra-putra Ammon; dan mereka tidak berjalan di jalan-jalanku dengan melakukan apa yang benar di mataku dan menurut ketetapanku dan keputusan hukumku seperti Daud, bapaknya. 34 Tetapi aku tidak akan mengambil seluruh kerajaan dari tangannya, karena aku akan mengangkat dia menjadi pemimpin sepanjang hari-hari kehidupannya, demi Daud, hambaku yang kupilih,+ karena ia menjalankan perintahku dan ketetapanku. 35 Dan aku pasti akan mengambil kekuasaan sebagai raja dari tangan putranya dan memberikannya kepadamu, ya, sepuluh suku.+ 36 Dan kepada putranya aku akan memberikan satu suku, agar Daud, hambaku, dapat mempunyai pelita di hadapanku senantiasa di Yerusalem,+ kota yang telah kupilih bagiku sendiri untuk menaruh namaku di sana.+ 37 Dan engkaulah yang akan kuambil, dan engkau pasti akan memerintah atas segala yang sangat diinginkan jiwamu,+ dan engkau pasti akan menjadi raja atas Israel. 38 Maka pastilah terjadi bahwa, jika engkau menaati semua yang akan aku perintahkan kepadamu, dan engkau benar-benar berjalan di jalan-jalanku dan sungguh-sungguh melakukan apa yang benar di mataku dengan menjalankan ketetapanku dan perintahku, sebagaimana yang dilakukan Daud, hambaku,+ aku juga akan menyertai engkau,+ dan aku akan membangun bagimu keturunan yang bertahan lama, sebagaimana yang telah aku bangun bagi Daud,+ dan aku akan memberikan Israel kepadamu. 39 Dan aku akan merendahkan keturunan Daud oleh karena hal ini,+ tetapi tidak untuk selamanya.’”+
40 Dan Salomo mulai berupaya membunuh Yeroboam.+ Maka Yeroboam bangkit dan melarikan diri+ ke Mesir kepada Syisyak,+ raja Mesir, dan ia tetap berada di Mesir sampai Salomo mati.
41 Mengenai peristiwa-peristiwa lainnya berkenaan dengan Salomo dan segala yang ia lakukan serta hikmatnya, bukankah semuanya itu tertulis dalam buku catatan peristiwa berkenaan dengan Salomo? 42 Dan masa pemerintahan Salomo di Yerusalem atas seluruh Israel berlangsung empat puluh tahun.+ 43 Kemudian Salomo berbaring bersama bapak-bapak leluhurnya+ dan dikuburkan di Kota Daud,+ bapaknya; dan Rehoboam,+ putranya, mulai memerintah menggantikan dia.