Mazmur
Kepada pemimpin musik. Mazmur keturunan Korah.+ Sebuah melodi.
49 Dengarlah ini, kalian segala bangsa.
3 Mulutku sendiri akan berbicara tentang hal-hal yang bijaksana,*
Dan renungan hatiku+ akan memberikan pengertian.
4 Aku akan memperhatikan peribahasa;
Aku akan menyampaikan teka-tekiku dengan iringan harpa.
5 Kenapa aku harus takut di saat susah,+
Ketika aku dikepung perbuatan jahat* orang-orang yang mau menggulingkan aku?
6 Orang-orang yang mengandalkan kekayaan mereka,+
Dan yang membanggakan banyaknya harta mereka,+
7 Tak satu pun dari mereka bisa menebus orang lain,
Ataupun memberikan tebusan kepada Allah bagi orang itu;+
8 (Harga tebusan untuk nyawa mereka terlalu mahal
Sehingga mereka tidak akan pernah sanggup membayarnya);
9 Agar dia bisa hidup selamanya dan tidak melihat lubang kubur.+
10 Dia melihat bahwa orang bijak pun mati;
Orang bodoh dan orang tak berakal sama-sama lenyap,+
Dan mereka harus meninggalkan kekayaan mereka untuk orang lain.+
11 Hati mereka ingin agar rumah mereka terus ada selamanya,
Tempat tinggal mereka ada dari zaman ke zaman.
Mereka menamai tanah milik mereka dengan nama mereka sendiri.
Dan orang-orang yang mengikuti mereka, yang menyukai omong kosong mereka. (Sela)
14 Seperti domba yang digiring, mereka ditentukan untuk pergi ke Kuburan.*
Kematian akan menjadi gembala mereka;
Orang-orang lurus hati akan menguasai mereka+ di pagi hari.
15 Tapi Allah akan menebus aku* dari kuasa* Kuburan,*+
Karena Dia akan menarikku untuk diselamatkan. (Sela)
16 Jangan takut kalau seseorang menjadi kaya,
Dan rumahnya semakin megah,
17 Sebab ketika mati, dia tidak bisa membawa apa-apa;+
Kemewahannya tidak akan pergi bersama dia.+
18 Semasa hidupnya, dia membanggakan dirinya.+
(Orang menyanjung kita kalau kita makmur.)+
19 Tapi akhirnya dia menyusul leluhurnya.
Mereka tidak akan pernah melihat terang lagi.