-
KisahIndeks Publikasi Menara Pengawal 1986-2024
-
-
5:30 w87 s-39 16
-
-
Keterangan Tambahan Kisah—Pasal 5Kitab Suci Terjemahan Dunia Baru (Edisi Pelajaran)
-
-
tiang: Atau ”pohon”. Di ayat ini, kata Yunani xylon (lit.: ”kayu”) digunakan sebagai sinonim untuk kata Yunani stauros (diterjemahkan ”tiang siksaan”). Yang dimaksud adalah tiang tempat Yesus dipakukan. Dalam Kitab-Kitab Yunani Kristen, kata xylon yang memaksudkan tiang siksaan Yesus digunakan sebanyak lima kali oleh Lukas, Paulus, dan Petrus. (Kis 5:30; 10:39; 13:29; Gal 3:13; 1Ptr 2:24) Dalam Septuaginta, xylon dipakai di Ul 21:22, 23 untuk menerjemahkan kata Ibrani ʽets (artinya ”pohon; kayu; potongan kayu”) dalam kalimat ”Dia sudah dibunuh lalu digantung di tiang.” Sewaktu Paulus mengutip ayat itu di Gal 3:13, xylon dipakai di kalimat ”Setiap orang yang digantung di tiang adalah orang yang dikutuk.” Dalam Septuaginta, xylon juga dipakai di Ezr 6:11 (1 Esdras 6:31, LXX) untuk menerjemahkan kata bahasa Aram ʼaʽ, yang artinya sama dengan kata Ibrani ʽets. Ayat itu memberitahukan hukuman untuk orang yang melanggar perintah raja Persia: ”Siapa pun yang melanggar perintah ini akan dipakukan di sebuah tiang kayu, yang dicabut dari rumahnya sendiri.” Digunakannya kata xylon sebagai sinonim untuk stauros di beberapa ayat adalah bukti lain yang menunjukkan bahwa Yesus dihukum mati pada tiang yang tegak lurus, bukan pada dua batang kayu yang bersilangan.
-