-
ASNAPemahaman Alkitab, Jilid 1
-
-
1. Kepala dari salah satu keluarga kaum Netinim yang kembali ke Yerusalem dari pembuangan di Babilon bersama Zerubabel pada tahun 537 SM. (Ezr 2:1, 50) Akan tetapi, mereka tidak disebutkan dalam daftar yang sama di Nehemia 7:52.
2. Sebuah kota Yehuda di Syefela yang disebutkan bersama kota-kota lainnya, termasuk Estaol dan Zora. (Yos 15:33) Kota ini diduga sama dengan desa Aslin, antara Estaol dan Zora, di pinggiran dataran pesisir Yehuda.
3. Kota lain di Yehuda, yang disebutkan dalam daftar sembilan kota dan kelihatannya lebih jauh ke arah selatan daripada kota Asna di No. 2. (Yos 15:43) Lokasinya tidak diketahui dengan pasti; diduga tempatnya adalah Idhna, yang terletak kira-kira setengah perjalanan antara Hebron dan Lakhis, dan sekitar 8 km di sebelah timur tenggara Maresyah, yang disebutkan dalam daftar yang sama dengan Asna.
-
-
ASOSPemahaman Alkitab, Jilid 1
-
-
ASOS
Kota pelabuhan di Misia, di pesisir utara Tel. Adramitium, jadi masih merupakan bagian dari Asia, salah satu provinsi Romawi. Tempat itu sekarang dikenal sebagai Behramköy.
Pada perjalanan utusan injilnya yang ketiga, rasul Paulus sedang kembali ke Yerusalem dan singgah di Troas. Dari Troas, ia mengutus Lukas dan yang lainnya untuk naik kapal ke Asos, dan rencananya ia akan bergabung dengan mereka di sana. Kapal itu harus berlayar mengitari Tg. Baba (Lektum) untuk sampai ke Asos (Troas terletak di sisi lain tanjung itu), sehingga Paulus dapat menempuh jarak yang lebih pendek (± 32 km) dengan berjalan kaki dan tiba di Asos tepat waktu untuk naik ke kapal tersebut, yang kemudian berlayar ke Mitilene di P. Lesbos, sebelah selatan Asos.—Kis 20:6, 13, 14.
-
-
ASPALPemahaman Alkitab, Jilid 1
-
-
ASPAL
Tiga kata Ibrani digunakan untuk aspal, yaitu mineral yang berwarna hitam atau kecokelat-cokelatan. Dua di antaranya menggambarkan perbedaan kerasnya bahan: minyak ter atau pek (zeʹfeth) untuk bentuk cair; aspal (khe·marʹ) untuk bentuk padat. Kata yang ketiga, ter (koʹfer), menggambarkan penggunaannya: pemakaiannya untuk melapisi barang-barang dari kayu. (Lihat MINYAK TER.) Karena sifatnya yang kedap air, aspal telah digunakan oleh manusia sejak zaman pra-Air Bah, sebab ketika Nuh diperintahkan untuk membangun bahtera, ia diberi tahu agar ”menutupi bagian dalam dan luarnya dengan ter”.—Kej 6:14.
Peti papirus tempat Musa diletakkan ketika masih bayi dapat mengapung di antara batang-batang teberau di S. Nil karena telah mendapat lapisan tebal ”aspal dan minyak ter”, sehingga kedap air. (Kel 2:3) Para pembangun kota Babilon mendapati bahwa selain kedap air, aspal juga memiliki daya rekat, sehingga menjadi bahan perekat yang sangat berguna untuk batu bata mereka yang dikeringkan dalam perapian.—Kej 11:3.
Pada suatu waktu, Lembah Sidim, yang terletak di dekat Sodom dan Gomora di daerah L. Mati, terkenal karena ”penuh dengan lubang aspal” (”telaga minyak tanah”, TL). (Kej 14:10) Bahkan dewasa ini, aspal kadang-kadang terbawa oleh gelombang ke tepi pantai, yang menunjukkan bahwa Sidim kini terletak lebih rendah daripada permukaan air L. Mati. Aspal juga bahan yang mudah terbakar dan digambarkan demikian oleh Yesaya, yang bernubuat bahwa tanah Edom akan ”menjadi seperti minyak ter yang menyala-nyala”.—Yes 34:9.
-
-
ASPENAZPemahaman Alkitab, Jilid 1
-
-
ASPENAZ
Nama kepala pejabat istana di Babilon pada masa pemerintahan Nebukhadnezar. (Dan 1:3) Kelihatannya, ia mengepalai korps sida-sida tetapi tidak berarti bahwa ia sendiri seorang sida-sida. Salah satu tugasnya adalah melatih pemuda-pemuda untuk menjadi ajudan raja.
-
-
ASRIELPemahaman Alkitab, Jilid 1
-
-
ASRIEL
Seorang pria keturunan Manasye yang menjadi kepala keluarga keturunan Asriel. Bilangan 26:29-31 menyebutkan bahwa ia adalah cicit Manasye melalui Makhir dan putranya, Gilead. Menurut 1 Tawarikh 7:14, Asriel adalah keturunan Manasye melalui gundiknya, wanita Siria. Akan tetapi, pernyataan berikutnya, yang merupakan bagian dari tulisan dalam tanda kurung, berbunyi, ”Dia melahirkan Makhir, bapak Gilead.” Oleh karena itu, sebagaimana lazimnya dalam silsilah-silsilah yang terdapat dalam Alkitab, Asriel di sini bisa jadi disebut sebagai ”keturunan” Manasye hanya dalam arti ia adalah salah satu di antara cucu cicitnya (melalui Makhir, putra Manasye melalui gundiknya, wanita Siria). Akan tetapi, ada kemungkinan bahwa anak dan cicit Manasye mempunyai nama yang sama. ”Putra-putra Asriel” termasuk di antara keturunan Manasye yang mendapat jatah daerah di Tanah Perjanjian sebagai hasil pengundian oleh Yosua.—Yos 17:1-4.
-
-
ASRIEL, KETURUNANPemahaman Alkitab, Jilid 1
-
-
ASRIEL, KETURUNAN
Salah satu keluarga orang Manasye yang leluhurnya adalah Asriel.—Bil 26:29, 31.
-
-
ASSYURPemahaman Alkitab, Jilid 1
-
-
ASSYUR
1. Putra Sem, yang disebutkan pada urutan kedua di Kejadian 10:22 dan 1 Tawarikh 1:17. Ia adalah bapak leluhur orang Asiria, dan kata Ibrani yang sama diterjemahkan menjadi ”Assyur” dan juga ”(orang) Asiria”. Di Yehezkiel 27:23, Assyur (Qalat Sherqat modern) bisa jadi memaksudkan bangsa mereka atau salah satu kota utamanya.
-