-
KEPALAPemahaman Alkitab, Jilid 1
-
-
Penggunaan Lainnya. Kata Ibrani untuk ”kepala” antara lain digunakan untuk menunjuk kepada bagian atas (puncak) pilar-pilar di tabernakel, di halaman, dan di bait (Kel 36:37, 38; 38:17; 1Raj 7:16), dan juga kepada puncak-puncak pegunungan (Kej 8:5), bagian atas semak-semak atau pohon (1Taw 14:15), ujung tangga (Kej 28:12), dan kepala tongkat (Est 5:2). Kata itu juga diterapkan pada kepala atau permulaan sesuatu, seperti hulu sungai dan hulu jalan (Kej 2:10; Yeh 21:21) serta bulan pertama (”permulaan [kepala] dari bulan-bulan” [Kel 12:2]). Nama Yahudi untuk tahun baru mereka adalah Ros Hasyanah, yang secara harfiah berarti, ”Kepala Tahun”.—Lihat SIKAP DAN GERAK-ISYARAT.
-
-
KEPALA PENJAGA BAITPemahaman Alkitab, Jilid 1
-
-
KEPALA PENJAGA BAIT
Pejabat yang memegang kedudukan tertinggi kedua setelah imam besar (Kis 4:1); ia mengepalai para imam yang bertugas dan orang-orang Lewi yang diorganisasi di bawah para kepala yang lebih rendah untuk menjaga bait di Yerusalem dan untuk memelihara ketertiban. (Luk 22:4, 52) Orang-orang Lewi dibagi dalam 24 regu yang masing-masing secara bergantian melayani selama satu minggu, dua kali setahun. Tiap-tiap regu kemungkinan besar juga mempunyai kepala penjaga, dan beberapa kepala penjaga memimpin kelompok-kelompok yang lebih kecil.
Para kepala penjaga adalah pria-pria yang berpengaruh. Mereka berkomplot dengan para imam kepala untuk mengupah Yudas mengkhianati Yesus. Mereka membawa pasukan serta para imam untuk menangkap Yesus. (Luk 22:3, 4, 52) Kepala penjaga bait jugalah yang memberikan kesan resmi pada penangkapan Petrus dan Yohanes di bait. (Kis 4:1, 3) Belakangan, setelah Petrus dan beberapa rasul dibebaskan dari penjara oleh seorang malaikat, kepala penjaga bait pergi bersama petugas-petugasnya untuk membawa mereka ke hadapan Sanhedrin dengan cara yang tampaknya legal, tanpa kekerasan.—Kis 5:24-26.
-
-
KEPALA PERLENGKAPANPemahaman Alkitab, Jilid 1
-
-
KEPALA PERLENGKAPAN
Mungkin perwira yang mengawasi jatah makanan dan perlengkapan bagi tentara. Terjemahan harfiah kata Ibrani sar menu·khahʹ adalah ”pemimpin tempat peristirahatan” dan dapat berarti orang yang mengawasi tempat tinggal raja selama suatu aksi militer atau perjalanan. Sebagai kepala perlengkapan bagi Raja Zedekia dari Yehuda, Seraya menemaninya dalam perjalanan ke Babilon pada tahun keempat masa pemerintahan Zedekia, sambil membawa nubuat tertulis Yeremia tentang Babilon. Setelah membacakannya dengan suara keras di kota itu, Seraya mengikatkan nubuat tertulis tersebut pada sebuah batu dan melemparkannya ke S. Efrat sebagai lambang bahwa di masa depan Babilon akan jatuh dan tidak akan pernah bangkit lagi.—Yer 51:59-64.
-
-
KEPALA PILARPemahaman Alkitab, Jilid 1
-
-
KEPALA PILAR
Bagian paling atas dan hiasan di puncak sebuah tiang bangunan. Kepala-kepala pilar yang besar terdapat pada puncak dua pilar yang berdiri di depan bait Salomo, yang disebut Yakhin dan Boaz. (2Taw 3:15-17) Kepala-kepala pilar itu dan pilar-pilar penopangnya dibuat di bawah pengarahan Hiram, sang perajin, pada waktu pembangunan bait (1034-1027 SM) dan terus berdiri selama 400 tahun lebih hingga Yerusalem dijarah orang Babilonia pada tahun 607 SM. (2Taw 4:11-13; Yer 52:17, 22) Setiap kali kepala pilar ini disebutkan, kecuali pada satu pemunculannya, kata Ibrani ko·theʹreth digunakan. Kata itu berasal dari kata dasar ka·tharʹ (”mengepung”; Hak 20:43) dan berkaitan dengan keʹther (”tudung kepala”; Est 1:11). Kata Ibrani untuk ”kepala pilar” yang muncul di 2 Tawarikh 3:15 (tseʹfeth) berasal dari kata kerja dasar tsa·fahʹ, artinya ’melapisi’.—Kel 25:11.
Pilar-pilar itu sendiri terbuat dari tembaga tuangan berdiameter kira-kira 1,7 m dan setinggi 18 hasta (8 m). Di atasnya terdapat kepala pilar setinggi 5 hasta (2,2 m). (1Raj 7:15, 16) Berdasarkan ayat-ayat yang menunjukkan bahwa kepala pilar itu tingginya lima hasta, beberapa pakar menyimpulkan bahwa ”tiga hasta” yang disebutkan di 2 Raja-Raja 25:17 adalah kesalahan penyalinan. Itulah sebabnya beberapa terjemahan Alkitab (contohnya JB, NAB) telah mengganti ”tiga hasta” menjadi ”lima hasta”. Karena pilar-pilar itu berongga, dengan dinding setebal kira-kira 7,5 cm, masuk akal untuk menyimpulkan bahwa kepala pilarnya pun mempunyai konstruksi yang serupa dan juga dituang dalam cetakan tanah liat ”di Distrik Yordan”.—2Taw 4:17; Yer 52:21.
Dari gambaran yang terbatas mengenai kepala pilar berbentuk mangkuk itu, mustahil untuk menggambarkan rupa atau rancangannya yang tepat. Di sekeliling bagian bawah setiap kepala pilar terdapat tujuh jaring-jaring yang terjalin dari untaian rantai tembaga; pada rantai-rantai itu bergelantunganlah dua jajar hiasan yang masing-masing terdiri atas 100 delima tembaga. Rantai itu ditata seperti kalung yang melingkari kepala pilar itu. (1Raj 7:17, 18, 20, 42; 2Taw 3:16) Tampaknya pada sisi kepala pilar yang menghadap bait, empat delima pada setiap rangkaian yang terdiri dari 100 delima itu tidak kelihatan jelas, sebab Yeremia mengatakan ada ”sembilan puluh enam buah delima, di sisi-sisinya” (harfiah, ”ke arah angin”; ”di bagian luar”, AT; ”yang kelihatan”, Mo). (Yer 52:23) Di atas hiasan delima itu terdapat hiasan ”berbentuk bunga lili” berukuran 4 hasta (1,8 m).—1Raj 7:19, 22.
Kepala pilar lain yang disebutkan dalam Alkitab adalah ’kepala-kepala pilar’ di Niniwe (Ibr., kaf·toh·rimʹ), yang dikutuk akan menjadi tempat ”burung pelikan maupun landak”.—Zef 2:13, 14.
-