BAAL-HERMON
[Pemilik Hermon].
Nama ini muncul di Hakim-Hakim 3:3 dan 1 Tawarikh 5:23. Dalam pemunculan pertama, nama itu menggambarkan sebuah tempat di wilayah kediaman orang Sidon dan orang Hewi yang tidak ditaklukkan oleh orang Israel, dan di sini disebut ”Gunung Baal-hermon”. Biasanya dianggap sama dengan G. Hermon sendiri tetapi bisa jadi memaksudkan Peg. Anti-Lebanon secara umum atau beberapa bagiannya. Di 1 Tawarikh 5:23, ”Baal-hermon” disebutkan bersama Senir dan G. Hermon serta wilayah Basyan dalam uraian tentang daerah-daerah yang ditempati oleh setengah suku Manasye. Meskipun nama itu bisa jadi adalah nama sebuah kota atau tempat dekat G. Hermon, tetapi bisa jadi juga adalah sebutan untuk wilayah pegunungan Hermon.—Lihat HERMON.