MORESYET
Moresyet-gat [Milik Gat].
Kelihatannya kota asal nabi Mikha. (Yer 26:18; Mi 1:1) Mungkin sama dengan Tell el-Judeideh (Tel Goded), sekitar 35 km di sebelah barat daya Yerusalem dan sekitar 10 km di sebelah tenggara Gat. Nama majemuk Moresyet-gat (Mi 1:14) menyiratkan bahwa kota itu ada kaitannya dengan Gat. Kota itu mungkin kadang-kadang dikuasai oleh kota orang Filistin tersebut, sebab orang Filistin menguasai tempat-tempat selain lima kota utama mereka yang salah satunya ialah Gat.—1Sam 6:18; 27:5.
Ada yang berpendapat bahwa di Mikha 1:14 digunakan permainan kata dengan nama Moresyet (artinya ”Milik”). Kata Ibrani untuk ”hadiah-hadiah perpisahan” di ayat ini memaksudkan seseorang atau suatu milik yang diberikan atau diserahkan untuk sementara waktu atau untuk selamanya. Maka, Zion (Mi 1:13) akan kehilangan kota ini, sebab yang dimaksud dengan ”hadiah-hadiah perpisahan” itu adalah Moresyet sendiri.