-
Kita Dapat Memperoleh Kembali Saudara KitaMenara Pengawal—1999 | 15 Oktober
-
-
Akan tetapi, ikatan kalimatnya menunjukkan bahwa dosa yang Yesus maksudkan pastilah tergolong serius. Sebegitu seriusnya dosa itu sehingga yang melakukannya dapat dipandang sebagai ”orang dari bangsa-bangsa dan seperti seorang pemungut pajak”. Apa sebenarnya maksud ungkapan itu?
6 Murid-murid Yesus yang mendengar kata-kata itu tahu bahwa masyarakat di negeri mereka tidak bergaul dengan Orang-Orang Kafir. (Yohanes 4:9; 18:28; Kisah 10:28) Dan, mereka jelas-jelas menghindari para pemungut pajak, orang-orang yang terlahir sebagai Yahudi tetapi belakangan memeras bangsanya sendiri. Jadi, referensi di Matius 18:15-17 sebenarnya ditujukan untuk dosa-dosa serius, bukannya kesalahan pribadi atau perasaan sakit hati yang dapat saudara ampuni dan lupakan begitu saja.—Matius 18:21, 22.a
-
-
Kita Dapat Memperoleh Kembali Saudara KitaMenara Pengawal—1999 | 15 Oktober
-
-
a Cyclopedia dari McClintock dan Strong mengatakan, ”Pemungut pajak Yahudi yang dimaksud di Perjanjian Baru dipandang sebagai pengkhianat dan orang murtad, berbuat cemar karena sering bergaul dengan orang kafir, bersedia digunakan sebagai kaki-tangan penjajah. Mereka digolongkan sebagai pedosa . . . Karena dikucilkan, mereka dijauhi oleh orang-orang yang terhormat, sehingga mereka hanya berteman dan bergaul dengan orang-orang yang keadaannya mirip dengan mereka, orang-orang yang tersisih.”
-