-
’Ujian atas Keikhlasan Hati Saudara’Menara Pengawal—1989 | 1 Desember
-
-
”Saudara-saudara, kami hendak memberitahukan kepada kamu tentang kasih karunia yang dianugerahkan [Allah, BIS] kepada jemaat-jemaat di Makedonia. Selagi dicobai dengan berat dalam pelbagai penderitaan, sukacita mereka meluap dan meskipun mereka sangat miskin, namun mereka kaya dalam kemurahan. Aku bersaksi, bahwa mereka telah memberikan menurut kemampuan mereka, bahkan melampaui kemampuan mereka. Dengan kerelaan sendiri mereka meminta dan mendesak kami, supaya mereka juga beroleh kasih karunia untuk mengambil bagian dalam pelayanan kepada orang-orang kudus.
-
-
’Ujian atas Keikhlasan Hati Saudara’Menara Pengawal—1989 | 1 Desember
-
-
Teladan orang-orang Makedonia yang rela berkorban menjadi bahan renungan bagi orang-orang Korintus. Kota Korintus terkenal dengan kekayaan, kemewahan, dan perniagaannya. Beberapa dari saudara-saudara di sana mungkin secara relatif miskin, namun, secara keseluruhan, sidang di sana pasti lebih kaya daripada orang-orang Kristen di Makedonia yang ”sangat miskin”. Tetapi, orang-orang Makedonia telah menyumbang ”melampaui kemampuan mereka”. Mereka tidak usah diberi tahu Paulus agar mau menyumbang. Mereka bahkan ”meminta dan mendesak” Paulus agar dapat mengambil bagian dalam memberikan sumbangan!
-