-
PENGEMBARAAN ISRAEL DI PADANG BELANTARAPemahaman Alkitab, Jilid 1
-
-
Di G. Sinai (perkiraan lokasinya diperlihatkan di bawah), Yehuwa mengumpulkan orang Israel setelah mereka meninggalkan Mesir, memberikan hukum-hukum-Nya kepada mereka melalui Musa, dan mengorganisasi mereka menjadi suatu bangsa. Setelah itu, mereka sebenarnya dapat memasuki Tanah Perjanjian dalam waktu singkat, tetapi halnya tidak demikian. Mengapa? Tidak soal semua hal yang telah Yehuwa lakukan bagi mereka, mereka gagal memperlihatkan iman dan mereka memberontak terhadap Musa, yang telah Allah lantik untuk memimpin mereka. Karena memilih untuk mempercayai laporan buruk mengenai Kanaan, orang Israel bahkan berhasrat untuk dibawa kembali ke Mesir! (Bil 14:1-4) Oleh karena itu, Yehuwa segera menjatuhkan vonis: Empat puluh tahun harus berlalu sebelum bangsa itu boleh memasuki Tanah Perjanjian. Pada waktu itu, orang-orang yang tidak beriman dari generasi tersebut satu per satu sudah akan mati.
-