MEONENIM, POHON BESAR
[Orang-Orang yang Mempraktekkan Ilmu Gaib].
Sebatang pohon yang terlihat dari Syikhem, dilewati oleh sekelompok anak buah Raja Abimelekh sebelum mereka bertempur melawan para pemilik tanah kota itu. (Hak 9:34-37) ”Pohon besar Meonenim” diterjemahkan dari kata-kata Ibrani ʼe·lohnʹ meʽoh·nenimʹ. ʼE·lohnʹ memaksudkan pohon-pohon besar secara umum, dan meʽoh·nenimʹ adalah sebuah partisipel yang artinya ”orang-orang yang mempraktekkan ilmu gaib”. (Lihat Ul 18:14.) Bisa jadi pohon itu dinamai demikian karena orang Kanaan atau orang Israel yang murtad mempraktekkan ilmu gaib di sana. Beberapa pakar juga mengaitkan ”pohon besar Meonenim” dengan ”pohon-pohon besar More” yang juga disebutkan terdapat di sekitar Syikhem.—Bdk. Kej 12:6; 35:4; Hak 9:6.