EKAR
”Ekar”, yang disebutkan di Yesaya 5:10, memaksudkan luas ladang yang dapat dibajak oleh sepasang lembu jantan dalam satu hari. Maka, kata Ibrani yang sama (tseʹmedh) diterjemahkan juga menjadi ”sepembajakan”. Kata Ibrani itu secara harfiah berarti ”pasang” (1Sam 14:14, Rbi8, ctk.; 1Raj 19:19) dan juga diterjemahkan menjadi ”sepasang” (Hak 19:3; 1Sam 11:7), dan ’kereta yang ditarik oleh sekelompok kuda’ (2Raj 9:25). Kemungkinan besar, bidang ladang yang dimaksud luasnya kurang dari 0,4 ha. Kata iugerum, yang terdapat dalam Vulgata Latin, memaksudkan daerah seluas 0,25 ha.