-
DISYANPemahaman Alkitab, Jilid 1
-
-
DISYAN
[mungkin, Antelop].
Orang Seir, syekh orang Hori di tanah Edom. (Kej 36:20, 21; 1Taw 1:38) Kejadian 36:28 menyatakan bahwa putra-putra ”Disyan” ialah Uz dan Aran, sedangkan 1 Tawarikh 1:42 dalam teks Masoret Ibrani, Septuaginta Yunani, dan Pesyita Siria menyebutkan bahwa ”Disyon”-lah bapak mereka. Perbedaan huruf hidup ini, yang kelihatannya adalah akibat kekeliruan penyalin, telah diatasi dalam banyak terjemahan bahasa Inggris dan Indonesia (TB, BIS, AS, KJ, JB, Le, NW, Ro, Yg) dengan digunakannya nama yang sama di kedua ayat tersebut, sebagaimana revisi Klemens untuk Vulgata Latin.
-
-
DISYONPemahaman Alkitab, Jilid 1
-
-
DISYON
[mungkin, Antelop].
Nama dari satu atau mungkin dua orang dalam silsilah yang dicatat di Kejadian 36:20-28 dan di 1 Tawarikh 1:38-42.
Di Kejadian 36:20, 21 (juga ay. 29, 30) terdapat daftar nama tujuh ’putra Seir, orang Hori’ yang menjadi syekh, yaitu: Lotan, Syobal, Zibeon, Ana, Disyon, Ezer, dan Disyan. Kemudian, di ayat 22 sampai 28, ketujuh syekh ini masing-masing disebutkan bersama putra-putranya. Di ayat 25, salah seorang putra Ana bernama Disyon. Ada yang berpendapat bahwa Disyon yang ini adalah cucu Seir dan kemenakan Syekh Disyon, mengingat bahwa ketujuh syekh itu semuanya adalah ”putra-putra” Seir dalam arti yang sempit, yaitu dari generasi yang sama.
Akan tetapi, ada lagi yang berpendapat bahwa ketujuh syekh dalam catatan itu hanya disebutkan sebagai keturunan Seir, jadi bukan dari generasi yang sama, dengan demikian kata ”putra-putra” digunakan dalam arti yang luas. Karena itu, menurut mereka, Disyon di ayat 25 sama dengan Syekh Disyon (Kej 36:21, 26) dan bukan kemenakannya. Berdasarkan pandangan ini, sekalipun Disyon sebenarnya adalah putra Syekh Ana, ia dicantumkan bersama enam syekh lainnya bukan karena mereka bersaudara, melainkan karena mereka memiliki kedudukan yang sejajar, yaitu sebagai syekh.
-