-
Teladan-Teladan Kerendahan Hati untuk DitiruMenara Pengawal—1993 | 1 Desember
-
-
4. Ayat-ayat apa memperlihatkan bahwa Yehuwa rendah hati?
4 Allah Yehuwa—Yang Mahatinggi, Penguasa Universal, Raja kekekalan—rendah hati. (Kejadian 14:22) Apakah hal tersebut mungkin? Ya, tentu! Raja Daud berkata, seperti yang dicatat di Mazmur 18:36, ”Kauberikan kepadaku perisai keselamatanMu, tangan kananMu menyokong aku, kemurahanMu [”kerendahan hatimu sendiri”, NW] membuat aku besar.” Jelaslah, Raja Daud memuji kerendahan hati Yehuwa yang membuat dirinya, Daud, menjadi besar. Kemudian sekali lagi, kita membaca di Mazmur 113:6 bahwa Yehuwa ”merendahkan diri untuk melihat ke langit dan ke bumi”. Terjemahan lain berbunyi, ”membungkuk untuk melihat”, (New International Version) ”sudi melihat jauh ke bawah”.—The New English Bible.
5. Peristiwa-peristiwa apa membuktikan kerendahan hati Yehuwa?
5 Pastilah Allah Yehuwa merendahkan diri dalam cara Ia berurusan dengan Abraham, dengan mengizinkan Abraham mempertanyakan keadilbenaran-Nya ketika bermaksud memusnahkan kota Sodom dan kota Gomora yang jahat.a (Kejadian 18:23-32) Dan sewaktu Yehuwa menyatakan keinginan-Nya untuk membinasakan bangsa Israel—satu kali karena penyembahan berhala, dan kali lain karena pemberontakan—pada setiap kesempatan Musa bertukar pikiran dengan Yehuwa seolah-olah ia berbicara kepada manusia lain. Setiap kali Yehuwa menanggapinya dengan baik. Ini memperlihatkan kerendahan hati di pihak-Nya untuk mengabulkan permohonan Musa berkenaan Israel, umat-Nya. (Keluaran 32:9-14; Bilangan 14:11-20) Contoh-contoh lain berkenaan kerendahan hati Yehuwa dalam berurusan dengan manusia, seakan-akan antara pribadi dengan pribadi secara langsung, dapat dilihat dalam hubungan-Nya dengan Gideon dan dengan Yunus, seperti dicatat di Hakim 6:36-40 dan Yunus 4:9-11.
-
-
Teladan-Teladan Kerendahan Hati untuk DitiruMenara Pengawal—1993 | 1 Desember
-
-
a ”Merendahkan diri” sering digunakan dengan makna ”mengenakan penampilan superioritas”. Namun makna utamanya—dan makna dalam New World Translation—adalah ”bersikap tidak formal”, ”menyingkirkan hak istimewa jabatan”.—Lihat Webster’s Ninth New Collegiate Dictionary.
-