Wilow—Famili Pohon yang Serbaguna
OLEH PENULIS SEDARLAH! DI REPUBLIK CESKA
YANG satu semampai dan tegap. Yang satunya merunduk dan terkulai. Namun, meski berbeda postur, mereka sebenarnya berkerabat dekat. Siapakah mereka? Pohon poplar dan pohon wilow meratap. Keduanya termasuk famili wilow.
Pohon wilow sering kali terlihat di tepi sungai dan tepi aliran air yang dangkal. Di sini di Republik Ceska, mereka tumbuh subur di rawa-rawa, bertunas dengan cepat dari ranting-ranting kecil. Wilow bisa tumbuh setinggi 30 meter lebih. Daunnya ramping dan bergelantungan dengan anggun di cabang-cabang yang panjang dan kurus. Atau, pada wilow mengilap dan wilow kucing, daunnya agak lebar.
Meskipun ada lebih dari 350 spesies wilow dan poplar, satu yang khususnya menarik bagi banyak orang ialah wilow meratap. Spesies lain, yang disebut wilow kambing, dikenal karena gugusan bunganya yang berbulu, atau catkin, yang muncul sebelum daun-daun terbentuk. Konon, saat gugusan-gugusan kecil ini bermunculan, musim semi pun akan segera tiba.
Famili yang Besar
Pohon poplar banyak terlihat di daerah Bohemia, lokasi Praha, ibu kota Ceska. Setidaknya ada 35 spesies poplar, yang semuanya termasuk famili wilow. Poplar hitam mungkin adalah yang paling umum, dan sering terdapat di tepi aliran air dan di hutan yang lembap di Bohemia. Satu varietas poplar hitam yang dikenal sebagai poplar Lombardy atau poplar Italia mempunyai batang ramping dengan cabang-cabang tegak ke atas yang tumbuh rapat pada batang utamanya. Pohon yang indah ini bisa mencapai ketinggian 35 meter, setinggi gedung berlantai 11! Poplar Italia juga dapat dijumpai di sepanjang banyak jalan sehingga menyemarakkan alam pedesaan, khususnya pada musim gugur saat daunnya berubah warna menjadi kuning cerah.
Aspen juga adalah jenis poplar. Pohon ini tidak terlalu tinggi, dan pucuk pohonnya tidak lebat. Aspen mempunyai ciri lain yang menonjol—daun-daunnya bergetar sekalipun hanya terembus angin semilir.
Wilow dalam Alkitab?
Anda mungkin tidak menyangka bahwa pohon poplar tumbuh di selatan sampai sejauh Timur Tengah. Namun, Alkitab melukiskan orang-orang Israel menggantungkan harpa mereka pada pohon poplar sewaktu ditawan di Babilon. (Mazmur 137:2) Mengapa? Meskipun harpa adalah alat musik yang digunakan untuk memuji Allah, orang-orang Israel yang sedang bersedih tidak berminat memainkan harpa mereka pada masa yang sulit itu. (Yesaya 24:8, 9) Firman Allah juga menyebutkan poplar sebagai salah satu pohon yang ranting-rantingnya boleh digunakan ketika pondok-pondok dibangun selama Perayaan Pengumpulan. (Imamat 23:40) Buku Ayub dalam Alkitab menggambarkan kuda nil yang tak kenal takut tinggal di aliran air dan mengatakan bahwa ”pohon wilow [atau poplar, menurut terjemahan-terjemahan lain] di tepian air meneduhinya”.—Ayub 40:22, The Jerusalem Bible.
Dewasa ini, baik pohon poplar maupun pohon wilow digunakan untuk berbagai barang dagang. Poplar sering digunakan untuk memproduksi pernis, kayu lapis, peti, kotak kardus, dan berbagai produk kertas lainnya. Pohon wilow juga dihargai karena kegunaannya. Para perajin membuat keranjang anyaman dan perabot dari ranting-rantingnya yang lentur. Wilow benar-benar famili pohon yang serbaguna!
[Gambar di hlm. 10]
Daun-daun poplar Aspen
[Gambar di hlm. 10]
Wilow meratap
[Gambar di hlm. 10]
Poplar Lombardy
[Gambar di hlm. 10]
Wilow kambing
[Gambar di hlm. 10]
Poplar hitam