-
Ibadat Sejati Meluas ke Seluruh DuniaNubuat Yesaya—Terang bagi Seluruh Umat Manusia II
-
-
29, 30. Bagaimana ”yang sedikit” menjadi ”seribu”?
29 Pada penutup Yesaya pasal 60 terdapat janji yang sungguh-sungguh, yang Yehuwa jamin dengan nama-Nya sendiri. Ia mengatakan, ”Yang sedikit akan menjadi seribu, dan yang kecil akan menjadi bangsa yang perkasa. Aku, Yehuwa, akan mempercepatnya pada waktunya.” (Yesaya 60:22) Sewaktu orang-orang terurap yang tercerai-berai dipulihkan untuk giat kembali pada tahun 1919, jumlah mereka ”sedikit”.e Akan tetapi, jumlah mereka berlipat ganda seraya yang tersisa dari orang-orang Israel rohani dibawa masuk. Dan, pertambahan menjadi sangat pesat sewaktu kumpulan besar dikumpulkan.
30 Tidak lama kemudian, perdamaian dan keadilbenaran yang terdapat di kalangan umat Allah menarik banyak sekali orang yang berhati jujur sehingga ”yang kecil” ini secara harfiah bertumbuh menjadi ”bangsa yang perkasa”. Sekarang, bangsa ini lebih banyak penduduknya daripada cukup banyak negara berdaulat di dunia. Jelaslah, Yehuwa, melalui Yesus Kristus, telah memimpin pekerjaan Kerajaan dan mempercepatnya. Sungguh mendebarkan hati untuk melihat perluasan ibadat sejati di seluruh dunia dan untuk mengambil bagian di dalamnya! Ya, sungguh menyenangkan melihat bahwa pertambahan ini mendatangkan kemuliaan kepada Yehuwa, yang telah menubuatkan semua hal ini jauh di waktu lampau.
-
-
Ibadat Sejati Meluas ke Seluruh DuniaNubuat Yesaya—Terang bagi Seluruh Umat Manusia II
-
-
e Pada tahun 1918, jumlah rata-rata orang yang ambil bagian dalam pengabaran firman setiap bulan kurang dari 4.000.
-