-
Penghakiman Yehuwa atas Guru-Guru PalsuMenara Pengawal—1994 | 1 Maret
-
-
17. (a) Menurut Yeremia, penghakiman apa yang dijatuhkan atas Yerusalem yang jahat? (b) Apa yang segera akan terjadi atas Susunan Kristen?
17 Penghakiman apa akan dijatuhkan oleh Hakim agung, Yehuwa, ke atas guru-guru palsu Susunan Kristen? Ayat 19, 20, 39, dan 40 menjawab, ”Lihatlah, angin badai [Yehuwa], yakni kehangatan murka, telah keluar menyambar,—angin puting beliung—dan turun menimpa kepala orang-orang fasik. Murka [Yehuwa] tidak akan surut, sampai Ia telah melaksanakan dan mewujudkan apa yang dirancangNya dalam hatiNya . . . Aku akan menangkap kamu dan membuang kamu dari hadapanKu, kamu serta kota yang telah Kuberikan kepadamu dan kepada nenek moyangmu itu. Aku akan menimpakan kepadamu aib yang kekal dan noda yang kekal yang tidak akan terlupakan.” Semua itu terjadi atas Yerusalem yang jahat dan baitnya, dan kini malapetaka serupa akan segera terjadi atas Susunan Kristen yang jahat!
-
-
Penghakiman Yehuwa atas Guru-Guru PalsuMenara Pengawal—1994 | 1 Maret
-
-
21. (a) Mengapa Yerusalem dibinasakan pada tahun 607 SM? (b) Setelah kebinasaan Yerusalem, apa yang terjadi dengan guru-guru palsu dan dengan nabi-nabi sejati dari Yehuwa, memberi kita jaminan apa dewasa ini?
21 Penghukuman Yehuwa dilaksanakan pada zaman Yeremia sewaktu Babel membinasakan Yerusalem pada tahun 607 SM. Sebagaimana dinubuatkan, merupakan pengalaman yang ’tercela dan memalukan’ bagi orang-orang Israel yang keras kepala dan tidak setia. (Yeremia 23:39, 40) Ini memperlihatkan kepada mereka bahwa Yehuwa, yang telah berulang kali tidak mereka hormati, pada akhirnya meninggalkan mereka sebagai akibat kejahatan mereka. Mulut nabi-nabi palsu yang suka membual akhirnya dibungkamkan. Namun, mulut Yeremia terus mengucapkan nubuat. Yehuwa tidak meninggalkannya. Sesuai dengan pola ini, Yehuwa tidak akan meninggalkan golongan Yeremia sewaktu keputusan-Nya yang berbobot menghancurkan kehidupan para pemimpin agama Susunan Kristen dan orang-orang yang mempercayai dusta mereka.
-